Wapres RI Tiba di Merauke, Disambut Wagub Papua Selatan dan Muspida

Laporan Utama621 views

Merauke, Suryapapua.com– Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabumingraka tiba-mendarat di Base Ops Lanud JA Dimara Merauke, Provinsi Papua Selatan Selasa (16/09/2025)  sekitar pukuk 10.35 WIT.

Kedatangan Wapres Gibran, didampingi Wakil Menteri Dalam Negeri, Ribka Haluk serta sejumlah pejabat lain.

Selalanjutnya diterima Wakil Gubernur Papua Selatan, Paskalis Imadawa bersama musyawarah pimpinan daerah (Muspida) saat turun dari  tangga pesawat.

Wapres Gibran dijadwalkan menuju ke SMPN Gudang Arang memantau secara langsung program makan bergizi gratis (MBG).

Lalu ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Merauke. Dari situ akan melakukan pertemuan bersama para tokoh agama serta tokoh adat.

Setelah dari itu, Wapres Gibran bergerak menuju ke Salor, Distrik Kurik untuk meninjau secara langsung perkembangan pembanguan infrastruktur Kantor Gubernur Papua Selatan serta sejumlah bangunan kantor lain.

Penulis : Frans Kobun

Editor   : Frans Kobun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *