Karyawan PT Inocin Abadi Satu Suara Untuk Romanus-Muyak, Alex Resubun: ‘Pak Romanus Datang, Kami Merasa Dihormati’

Laporan Utama775 views

Jair, Suryapapua.com-“Kami sangat senang dan bangga ketika Bapak Romanus Mbaraka, Calon Gubernur Papua Selatan mendatangi kami  sekaligus menyampaikan visi-misi untuk didengar secara langsung.”

Demikian disampaikan  Alex Resubun, mewakili ratusan karyawan di PT Inocin Abadi di salah satu kampung di  wilayah Kabupaten Boven Digoel yang bergerak dalam investasi perkebunan kelapa sawit.

Menurut Alex, dari  empat Calon Gubernur-Wakil Gubernur Papua Selatan, hanya  pasangan Romanus Mbaraka-Albert Muyak datang kesini.

Tentunya, lanjut Resubun, adalah suatu perhatian besar dari sosok calon pemimpin ini.

“Kami tidak akan pernah lupa dan sudah pasti ratusan karyawan di PT Inocin, akan mencoblos Romanus-Muyak (nomor urut 3) pada Pilgub Papua Selatan 27 November 2024,” jelasnya.

Dalam kesempatan itu, dia meminta seluruh karyawan perusahan mengabari juga kepada keluarga  di tempat lain baik di Merauke, Mappi serta Asmat, agar menjatuhkan pilihan tepat kepada nomor 3.

“Yakin dan percaya, Bapak Romanus dan Bapak Albertus Muyak pasti datang melihat kita lagi ketika sudah memimpin Papua Selatan,” katanya.

Cagub Papua Selatan, Romanus Mbaraka menyampaikan banyak terimakasih kepada seluruh karyawan di PT Inocin yang sudah meluangkan waktu datang mengikuti kampanye terbatas disini.

“Pasti banyak kesibukan atau kegiatan tersita di perusahan, karena menunggu kedatangan kami. Sekali lagi terimakasih menyambut kami dengan baik disini,” jelasnya.

Penulis : Frans Kobun

Editor   : Frans Kobun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *