Di Sirkuit Balap Motor Kebun Coklat, Dua Pelajar Diperkosa

Merauke, Suryapapua.com– Nasib sial dialami tiga  pelajar, sebut saja Bunga, Mawar dan citra . Usai berfoto selfie di  tribun sirkuit balap motor kebun coklat di Distrik Tanah Miring, Kabupaten Merauke, dua korban  diperkosa orang tak dikenal (OTK).

Mereka diperkosa setelah diancam dengan parang. Sedangkan satu korban berhasil melakukan perlawan dan melarikan diri, meskipun handphonenya dirampas pelaku.

Kepada sejumlah wartawan di kantornya, kemarin, Kasi Humas Polres Merauke, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Ahmad Nurung mengungkapkan, kejadian itu berlangsung beberapa hari lalu sekitar pukul 10.00 WIT.

Kronologis kasusnya, demikian Nurung, awalnya ketiga pelajar sedang foto selfie. Lalu datanglah tiga pelaku tak dikenal dengan membawa parang. Sekaligus menanyakan apakah  mereka sudah mendapat izin masuk sirkuit atau tidak.

Usai bertanya demikian, dua korban disuruh turun ke lantai bawah tepatnya di ruang pedok. Disitulah pelaku melancarkan aksi pemerkosaan.

Sedangkan korban satunya bersama pelaku lain tetap berada di atas tribun. Saat hendak melakukan nafsu bejatnya,  ia melakukan perlawanan dan berhasil melarikan diri. Hanya saja handphone miliknya diambil.

Hingga berita ini dinaikkan, aparat kepolisian di Polsek Tanah Miring masih memburu tiga pelaku.

Penulis : Yulianus Bwariat

Editor   : Frans Kobun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *