Satu Lagi Mantan Pejabat Merauke Kembalikan Mobil Dinasnya

Pemerintahan722 views

Merauke, Suryapapua.com– Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Merauke, Elias Mite mengungkapkan, jumlah mobil dinas yang dikembalikan mantan pejabat Merauke sudah berjumlah sembilan dari sebelumnya delapan unit.

Penambahan itu setelah Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Merauke, Daniel Pauta mengembalikan mobil dinasnya beberapa hari lalu.

Demikian disampaikan Mite saat ditemui sejumlah wartawan diruang kerjanya, kemarin. Menurutnya, dengan sembilan unit mobil dinas dikembalikan, maka masih tersisa 81 yang masih ditangan mantan pejabat Merauke.

“Tentunya harapan kita agar mobil dinas yang masih ditangan mantan para pejabat Merauke, agar dikembalikan secara sukarela. Karena ini merupakan program dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk melakukan penertiban terhadap aset daerah,” ungkap Mite.

Dalam kesempatan itu, Mite menyampaikan banyak terimakasih kepada para senior dan abang-abang yang secara sukarela sudah mengembalikan mobil dinas.

“Memang ini berlaku untuk semua mantan pejabat apabila masih memegang kendaraan dinas. Apa yang kami lakukan mengikuti arahan serta petunjuk KPK,” tegasnya.

Dia menepis selentingan informasi miring kalau penertiban mobil dinas dari mantan pejabat terkesan pilih kasih. “Jujur saya mengatakan, sama sekali tak ada pilih kasih,” katanya.

“Penertiban mobil dinas, karena KPK sendiri  memiliki data, termasuk kami  di BPKAD,” ungkapnya.

Penulis : Frans Kobun

Editor  : Frans Kobun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *