Wamenhan RI: ‘Bapak Prabowo Subianto Dijadwalkan ke Merauke’

Laporan Utama253 views

Merauke, Suryapapua.com– Menteri Pertahanan RI yang juga Presiden RI terpilih, Prabowo Subianto dijadwalkan akan ke Kabupaten Merauke guna melihat sekaligus melakukan peninjauan lahan persawahan milik petani yang diolah pemerintah setempat bersama TNI.

Hal itu disampaikan Wakil Menteri Pertahanan RI, Muhammad Herindra saat ditemui Surya Papua di pintu masuk Bandara TNI AU Senin (29/07/2024).

Menurutnya, perlu dilakukan persiapan secara matang terlebih dahulu guna peninjauan sekaligus  penanaman lahan persawahan petani yang sudah mulai dibuka tahap awal baik oleh Pemkab Merauke maupun TNI seluas 40.000 hektar.

“Kan langkah awalnya adalah 40.000 hektar yang merupakan lahan milik petani,” ungkapnya.

Nanti, lanjut Wamenhan, dibuka dalam skala luas sesuai target pemerintah pusat yakni 1,2 juta hektar nanti.

Ditanya kepastian kedatangan Prabowo Subianto, Wamenhan mengungkapkan, telah dijadwalkan. Tetapi perlu persiapan matang dari sekarang.

“Saya tidak bisa memastikan kapan Bapak Prabowo Subianto akan ke Merauke, tetapi jelasnya sudah terjadwal dalam agenda kerja,” katanya.

Penulis : Frans Kobun

Editor   : Frans Kobun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *