Merauke, Suryapapua.com-Wakil Bupati Merauke, H. Riduwan telah menempati rumah jabatan baru, bersebelahan dengan Gedung Negara sejak beberapa minggu terakhir.
Saat ditemui sejumlah wartawan Rabu (6/4) Wabub Riduwan membenarkannya. “Betul setelah rumah dinas yang sebelumnya ditempati dr. Simatupang, sudah direnovasi dan saya bersama isteri menempati,” ujarnya.
Dikatakan, saat ini pemerintah setempat sedang melakukan inventaris semua bangunan rumah dinas, termasuk juga yang ditempati mantan pejabat Merauke selama ini.
“Kita tahu bersama sejumlah aparatur sipil negara (ASN), telah pensiun dan bertahun tahun masih tinggal disitu. Tentunya harus dilakukan penertiban kembali,” tegasnya.
Sesuai aturan, lanjut wabup, ASN yang telah pensiun, wajib mengosongkan rumah dinas yang ditempati. Aturan mengamanatkan demikian dan harus dipahami semua orang.
Namun demikian, katanya, kembali juga kepada kebijakan Bupati Merauke, Romanus Mbaraka.
Penulis : Frans Kobun
Editor : Frans Kobun