Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan! Ini yang Disampaikan Rudy Tirtayana, Anggota DPD RI Kepada Siswa SMPN 1 Merauke

Ragam80 views

Merauke, Suryapapua.com– Anggota Dewan Pimpinan Daerah-Majelis Permusyawaratan Rakyat (DPD-MPR) RI Daerah Pemilihan Papua Selatan, Rudy Tirtayana melakukan sosialisasi tentang empat pilar kebangsaan kepada siswa-siswi di SMPN 1 Merauke Sabtu (22/02/2025).

Dari pantauan suryapapua.com,terlihat semangat dan antusias perwakilan siswa-siswi mengikuti kegiatan sosialisasi yang berlangsung selama beberapa jam.

Dalam kesempatan itu, Rudy Tirtayana menyampaikan  empat hal yang menjadikan bangsa Indonesia sebagai bangsa besar.

Keempat hal tersebut diantaranya ideologi, semboyan, negara dan konstitusi (Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan UUD 1945).

Indonesia, lanjut Rudy,  merupakan negara beragam mulai dari Suku, agama, etnis, budaya termasuk negara majemuk.

Sebagai negara beragam, tentu Indonesia rentan dengan perpecahan. Namun persatuan dan kesatuan menjadi kunci Bangsa Indonesia untuk menjaga keberagaman.

Dikatakan, Pancasila memiliki fungsi dan peranan sangat penting dalam kemajuan dan perkembangan Bangsa Indonesia. Secara kultural, Pancasila sebagai dasar negara  yang merupakan sebuah hasil budaya bangsa.

Olehnya, harus diwariskan kepada generasi muda melalui pendidikan. Jika tidak diwariskan, negara dan bangsa akan kehilangan kultur yang penting.

“Harus diingat bahwa bangsa yang besar adalah bangsa yang memiliki kepedulian kepada pewarisan budaya luhur bangsanya,” tegasnya.

Secara yuridis, kedudukan Pancasila sebagai dasar negara tercantum di dalam Pembukaan UUD 1945.

Sehubungan dengan itu, Pancasila memiliki kekuatan mengikat. Seluruh tatanan hidup bernegara yang bertentangan dengan Pancasila dinyatakan tidak berlaku dan harus dicabut.

Secara filosofis, nilai-nilai Pancasila merupakan pandangan hidup bangsa Indonesia.

Sementara Kepala Sekolah SMPN 1 Merauke, Jhon Mailoa dalam kesempatan itu menyampaikan terimakasih kepada  Anggota DPD RI Dapil Papua Selatan, Rudy Tirtayana yang telah mensosialisasikan 4 Pilar kebangsaan kepada  siswa-siswi SMPN 1 Merauke.

Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan pemahaman siswa-siswi terhadap nilai-nilai kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara yakni  Pancasila, UUD 1945 NKRI serta Bhinneka Tunggal Ika.

Sekaligus diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Generasi muda adalah penerus bangsa di masa-masa yang akan datang.

“Jadi saya minta agar semangat kebangsaan harus di pupuk sejak dini bagi generasi penerus bangsa ini,” ungkapnya.

Penulis : Frans Kobun

Editor   : Frans Kobun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *