Setelah Hilang Kontak, 14 Penumpang Speadboat Ditemukan Selamat

Laporan Utama218 views

Merauke, Suryapapua.com– Speadboat yang ditumpangi 14 penumpang menuju Kampung Dokib, Distrik Tubang, Kabupaten Merauke, Provinsi Ppaua Selatan ditemukan selamat, setelah hilang kontak semalam.

Keempat belas penumpang tersebut diantraranya, Petrus Kiaf, Yohana Yawimase, Yohana Kaise, Obe, Apsalon Maswaen, Hendrik Wasar, Yuliana Yolmen, Nona, Yakoba Ndiken, Asnad Ndiwaen, Yustus Buri, Benyamin Samkakai, Mudestus Ndiken serta seorang remaja.

Sesuai rilis yang diterima suryapapua.com Minggu (26/01/2025), Kepala  Kantor Pencarian dan Pertolongan Merauke, Alman Samba Imbiri mengungkapkan, semua penumpang dalam kondisi sehat dan tidak membutuhkan bantuan evakuasi.

Dikatakan, sekitar pukul 12.10 WIT (laporan seorang penumpang), mereka sedang melanjutkan perjalanan menuju Kampung Dokib.

Sementara dari keteranganm Babinsa Tubang, Ramli, speed boat mengalami kendala mesin dan juga kekurangan bahan bakar sehingga terpaksa harus menepi ke pesisir pantai di Kampung Welaf melakukan perbaikan, sekaligus mencari tambahan bahan bakar.

Jadi, setelah  semalam di Welaf dan kondisi mesin sudah memungkinkan, tadi siang  dilanjutkan perjalanan ke Kampung Dokib dan telah tiba disana dengan selamat.

“Setelah kami pastikan seluruh penumpang dalam kondisi selamat dan baik-baik saja, seluruh tim yang sudah terlibat di lapangan kami tarik kembali ke posko beserta peralatan yang digunakan,” ungkap Alman.

Dengan demikan maka operasi pencarian dinyatakan selesai dan ditutup.

Penulis : Frans Kobun

Editor   : Frans Kobun

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *