Safari Ramadhan 1446 H Masuki Hari Ketiga Dengan Titik Kampung Amunkay! Sambutan Umat Islam Luar Biasa

Pemerintahan131 views

Tanah Miring, Suryapapua.com– Pelaksanaan Safari Ramadhan 1446 H  telah memasuki hari ketiga dengan titik atau lokasi di Kampung Amunkay, Distrik Tanah Miring, Kabupaten Merauke.

Program Safari Ramadhan dimaksud, mendapat sambutan sangat luar biasa. Hal itu dapat dilihat dari ratusan umat Islam di Kampung Amunkay yang memadati tenda di halaman masjid mengikuti serangkaian acara mulai dari pesan-pesan pembangunan, buka puasa bersama hingga sholat maghrib.

Dari pantauan suryapapua.com Senin (10/03/2025), Safari Ramadhan dihadiri Bupati-Wakil Bupati Merauke, Yoseph Bladib Gebze-Fauzun Nihayah, anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, Sulaeman Hamzah, anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD), Gus Adib Fuad, Muspida serta pejabat dari setiap OPD.

Wakil Bupati Merauke, Fauzun  Nihayah – Surya Papua/Frans Kobun

Wakil Bupati Merauke, Fauzun Nihayah – Surya Papua/Frans Kobun

Wakil Bupati Merauke, Fauzun Nihayah dalam sambutannya mengatakan, setelah dilantik bersama pasangan politiknya Yoseph Bladib Gebze (bupati), langsung turun menyapa masyarakat bertepatan juga dengan kegiatan Safari Ramadhan.

“Kami menyapa rakyat sekaligus menyatakan bahwa sekarang ini tidak ada 01,02,03 dan 04. Pertarungan pilkada telah berakhir. Kita semua harus bersatu padu kembali membangun Kabupaten Merauke kedepan lebih baik,” pintanya.

“Terimakasih untuk masyarakat Amunkay yang sudah mendukung semua program pembangunan. Mari kita saling bersinergi sekaligus menguatkan,” katanya.

Pembangunan di kampung-kampung, demikian Wabup Fauzun, harus tetap berjalan baik, termasuk pelayanan kepada rakyat tentu  akan terus dioptimalkan.

Penulis : Frans Kobun

Editor   : Frans Kobun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *