Merauke, Suryapapua.com– Kontingen dari Kabupaten Merauke, Provinsi Papua telah mengikuti pelaksanaan Pekan Nasional Kontak Tani Nelayan Andalan (PENAS-KTNA) XVI yang berlangsung dari tanggal 10-15 Juni 2023 di Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat.
Selama hajatan nasional itu, Bupati-Wakil Bupati Merauke, Romanus Mbaraka-H. Riduwan juga hadir disana, sekaligus memberikan dukungan kepada peserta melalui tatap muka secara langsung juga mengunjungi stan milik pemerintah setempat.
“Saya melihat dan meninjau sejumlah stan lain dari seluruh Indonesia dan apa yang dipamerkan atau dipromosikan, Kabupaten Merauke tidak ketinggalan,” ungkap Bupati Mbaraka saat ditemui sejumlah wartawan di kebunnya di Kampung Sarsang, Distrik Tanah Miring Senin (19/6).
Bagi Bupati Mbaraka, Merauke tak ketinggalan di bidang pertanian, perikanan dan lain-lain. “Kita juga maju dengan memunculkan berbagai inovasi baru, jadi rata-rata masih sama dengan kabupaten/kota lain di Indonesia,” jelasnya.
Lebih lanjut dikatakan, banyak hal didapatkan oleh kontingen dari Kabupaten Merauke, sekaligus dibawa pulang untuk dikembangkan terutama tentang pengelolaan pertanian, perikanan dan lain-lain.
“Jadi, petani dan nelayan kita telah merekam ilmu baru dari daerah lain selama PENAS-KTNA di Kota padang untuk dibawa pulang dan dikembangkan disini,” ungkapnya.
Dalam kesempatan itu, Bupati Mbaraka menyampaikan banyak terimakasih kepada kontingen Kabupaten Merauke yang telah mengikuti PENAS-KTNA dengan baik serta menjaga nama baik daerah hingga kegiatan berakhir.
Penulis : Frans Kobun
Editor : Frans Kobun