Merauke, Suryapapua.com- Kepala Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Merauke, Agustinus Yoga Priyanto mengungkapkan, para petani akan diberikan bantuan bibit padi jenis hibrida untuk luasan lahan 10.000 hektar.
Demikian disampaikan Agustinus saat turkam Bupati-Wakil Bupati Merauke, Romanus Mbaraka-H. Riduwan di Distrik Kurik Jumat (21/5). “Kami telah usulkan ke pusat agar mendapatkan alokasi padi hibrida dengan luasan lahan 10.000 hektar,” katanya.
Nantinya, menurut dia, Kementerian Pertanian RI menganggarkan pada APBN perubahan ini.
Khusus padi jenis nutrising akan dibagikan di wilayah Distrik Kurik dan Malind. Karena dua daerah dimaksud, tak secara keseluruhan tanaman padinya terserang hama.
“Untuk wilayah Tanah Miring dan Semangga, padi nutrising terserang hama, tetapi daerah Kurik dan Malind, hasilnya sangat bagus. Sehingga jenis padi ini, dipastikan bulan depan sudah tiba dan dibagikan ke petani,” katanya.
Penulis: Yulianus Bwariat
Editor : Frans Kobun