Penuh Sesak Dengan Relawan YOSFAN dan Tim Koalisi Merauke Sejahtera, Aula GOR Hiad Sai Bergemuruh

Merauke, Suryapapua.com– Penuh sesak. Begitulah gambaran suasana di dalam GOR Hiad Sai saat hahal  bi halal dan temu kangen Tim Koalisi Merauke Sejahtera dan Relawan YOSFAN  bersama Bupati-Wakil Bupati Merauke, Yoseph Bladib Gebze-Fauzun Nihayah.

Dari pantauan suryapapua.com Rabu (16/04/2025), sedianya acara dimaksud berlangsung pukul 14.00 WIT, namun molor lantaran berbagai kesibukan Bupati-Wabup Merauke melayani rakyat.

Meski demikian, baik relawan maupun tim koalisi tetap setia menunggu hingga kedatangan orang nomor satu dan dua  Kabupaten Merauke ini.

Gemuruh dalam aula GOR saat Bupati Bladib Gebze dan Wabup Fauzun turun dari mobil dan melangkahkan kaki. Tepuk tangan dan sorak-sorai menyambut kedatangan kedua pemimpin tersebut.

Sambil berjalan, baik Bupati Bladib Gebze maupun Wabup Fauzun menyapa  ratusan relawan sekaligus berjabatan tangan.

Bupati-Wabup Merauke, Yoseph Bladib Gebze-Fauzun Nihayah saat melepas burung merpati secara bersama-sama – Surya Papua/Frans Kobun
Bupati-Wabup Merauke, Yoseph Bladib Gebze-Fauzun Nihayah saat melepas burung merpati secara bersama-sama – Surya Papua/Frans Kobun

Sejumlah mata acara dilangsungkan termasuk memutar kembali bagaimana perjuangan relawan maupun tim koalisi berjibaku di tengah lumpur dan bermandikan air menerobos kampung-kampung terpencil bersama Bupati Bladib Gebze dan Wabup Fauzun menemui rakyat, sekaligus menyampaikan visi-misi.

Tanpa mengenal kata lelah. Itulah perjuangan relawan YOSFAN dengan satu tujuan agar Yoseph-Fauzun harus memenangkan pertarungan Pilkada tahun lalu. Akhirnya Tuhan dan leluhur merestui hingga keduanya terpilih.

Dalam kegiatan halal bi halal-temu kangen itu, sekaligus juga pembubaran relawan YOSFAN bersama tim koalisi.

Kegiatan pembubaran ditandai pelepasan dua burung merpati oleh Bupati Bladib Gebze dan Wabup Fauzun Nihayah diikuti tepuk tangan serta gemuruh ratusan orang dalam aula GOR.

Penulis : Frans Kobun

Editor   : Frans Kobun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *