Keluhan Masyarakat Tentang Jalan Rusak, Bupati Merauke: ‘Pemerintah Terus Benahi’

Pemerintahan243 views

Merauke, Suryapapua.com– Keluhan masyarakat tentang jalan rusak di berbagai tempat, mendapat respon dan atau tanggapan  dari Bupati Merauke, Romanus.

“Memang sampai sekarang, infastruktur jalan masih terus  dibenahi pemerintah,” ungkap Bupati Mbaraka dalam sambutannya pada HUT Merauke ke-121 Minggu (12/2) malam.

Bupati Mbaraka meminta masyarakat memahami dengan baik cost atau biaya  untuk pengerjaan jalan 1 kilometer yang menelan biaya sangat besar. Karena infrastruktur disini mahal.

Untuk mengerjalan jalan bagus, demikian Bupati Mbaraka, menelan anggaran antara Rp 6-8 milyar dengan menggunakan konstruksi beton, material impor,  besi keramba minimal ukuran 12, 14 atau 16 lalu dilakukan pengecoran.

Ditambahkan, pengerjaan jalan memakan anggaran sangat besar, mengingat kontur tanah di Merauke berlumpur. Saat  musim panas tanah  mengeras, namun ketika datang hujan mudah rusak.

“Saya mengakui  ada beberapa ruas jalan mengalami  kerusakan parah, namun dalam waktu dekat akan ditangani Pemerintah Kabupaten Merauke,” jelasnya.

Penulis : Yulianus Bwariat

Editor   : Frans Kobun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *