INFO TERBARU! Besok, Wapres RI Didampingi Isteri Tiba di Merauke

Laporan Utama417 views

Merauke, Suryapapua.com-Wakil Presiden RI, Gibran Rakabumingraka  didampingi isterinya, Selfi Rakabumingraka akan mendarat Rabu (15/01/2025) di Base Ops Lanud JA Dimara Merauke.

Orang nomor dua di republik ini, dijadwalkan dua hari dari 15-16 Januari 2024, melakukan sejumlah kegiatan di Kabupaten Merauke, Provinsi Papua Selatan.

Sesuai rilis yang diterima suryapapua.com Selasa (14/01/2025), Protokol Wakil Presiden RI, Rizawarti menjelaskan, rencananya Wapres RI bersama isterinya akan transit di Bandar Udara Patimura Ambon. Lalu melanjutkan  penerbangan ke Base Ops Lanud JA Dimara Merauke.

Setelah tiba, lanjutnya, Wapres RI  bersama isteri  menuju ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) IIB Merauke guna menyaksikan bina kreatif disana, setelah itu ke Swissbel-hotel.

Pada malam harinya, Wapres RI mengadakan pertemuan dengan Badan Pengarah Percepatan Pembangunan Otonomi Khusus Papua (BP3OKP) serta tokoh masyarakat dan tokoh agama.

Keesokan harinya Kamis 16 Januari 2025, Wapres RI menuju ke Pasar Wamanggu Merauke  melakukan peninjauan serta berinteraksi dengan pedagang setempat.

Dari Pasar Wamanggu, Wapres RI bergerak ke Kawasan perkebunan tebu  Sermayam di Kampung Ngguti Bob,  Distrik Tanah Miring yang dikelola PT Global Papua Abadi (GPA).

Disana berlangsung peninjauan laboratorium bibit tebu dan green-house. Lalu rapat bersama sejumlah menteri yang mendampinginya bersama pihak perusahan.

Setelah dari lokasi tebu, Wapres bersama rombongan bergeser ke Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Merauke meninjau program nasional Makan Bergizi Gratis (MBG).

“Pak Wapres RI akan meninjau langsung ke kelas-kelas melihat proses MBG sekaligus berinteraksi  bersama siswa,”ujarnya.

Menurut rencana juga, Wapres RI melaksanakan blusukan di satu atau dua kampung guna bertemu sekaligus berdialog bersama rakyat.

Sementara itu, Penjabat Sekda Provinsi Papua Selatan, Maddaremeng saat  membuka Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) lintas sekor mengungkapkan, sudah ada kepastian waktu Wapres RI, Gibran Rakabumingraka tiba di Merauke besok.

“Memang sejak awal informasi kedatangan Wapres RI  ke Merauke masih simpang siur, tapi alhamdulilah kita sudah mendapat kepastian,”katanya.

Penulis : Frans Kobun

Editor   : Frans Kobun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *