Merauke, Suryapapua.com– Beginilah kondisi badan jalan menuju ke Kampung Nasem, Kuler hingga Tomerauw, Distrik Naukenjeray, Kabupaten Merauke, Provinsi Papua Selatan.
Betapa tidak, kondisi badan jalan yang rusak parah, disertai kubangan menganga di tengah jalan serta lumpur tebal, mengakibatkan kendaraan baik roda dua maupun roda empat serta enam, harus berjibaku melewatinya.
Akses jalan dimaksud menjadi pilihan satu-satunya bagi pengendara yang hendak ke kota atau sebaliknya menuju ke beberapa kampung dimaksud.
Meskipun dengan kondisi badan jalan rusak parah, namun tak menyurutkan semangat dari Satgas Pamtas Yonif 726/Tml untuk melakukan pendorongan logistk (Dorlog) ke beberapa Pos Satgas Pamtas Yonif 726 di Distrik Naukenjerai.
Dari rilis yang diterima Surya Papua Minggu (21/01/2024), terlihat truk milik TNI sedang berjibaku melintas di ruas jalan menuju Nasem yang berlumpur tebal serta rusak parah.
Beberapa prajurit Satgas tanpa mengenal kata lelah, ikut berjibaku mendorong kendaraan dimaksud.
Selain itu meminta bantuan jonder atau traktor serta kendaraan lain, agar truk bisa ditarik dan keluar dari lumpur tebal agar bisa melanjutkan perjalanan menuju ke Pos Kuler mensuplai bahan makanan.
Penulis : Frans Kobun
Editor : Frans Kobun