Merauke, Suryapapua.com– Bertempat di kediaman Antonius Kaize Kamis (6/4), Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem Provinsi Papua Selatan, Romanus Mbaraka melakukan pertemuan bersama para sesepuh Flobamora (Flores, Sumba, Timor dan Alor) dan tujuh tungku.
Pertemuan itu, tidak lain para sesepuh Flobamora bersama tujuh tungku ingin mendengar secara langsung dari mulut Romanus Mbaraka tentang Arnoldus Moda yang akan diusung Partai Nasdem untuk maju menjadi calon legislatif (caleg) DPRD Kabupaten Merauke daerah pemilihan (dapil) II.
Dalam sambutannya, Romanus Mbaraka yang juga Bupati Merauke mengingatkan kepada masyarakat Flobamora disini harus komit. “Kalau semua komit dukung Bapak Arnoldus Moda maju Caleg DPRD Merauke dapil II, semua harus bulat dan satu suara,” pintanya.
Orang NTT, lanjur Romanus, harus seperti orang Kimaam. Mereka itu kalah atau menang, tetap satu suara anak pulau. Jadi, kalau dukung Arnoldus Moda, harus komit tembus hingga duduk di lembaga DPRD Merauke.
“Saya minta semua sepakat hanya satu caleg orang NTT yang maju dari dapil II. Sehingga suaranya bulat untuk memberi dukungan kepada Bapak Arnoldus Moda,” pintanya lagi.
Dihadapan para sesepuh NTT dan tujuh tungku, Romanus Mbaraka menegaskan akan merekomendasikan Arnoldus Moda maju caleg dari Partai Nasdem untuk dapil II Kabupaten Merauke. Karena tanggal 16 April ini, ia (Romanus;red) akan melakukan pleno di DPP Partai Nasdem Pusat, sehubungan penetapan bakal calon legislative (bacaleg).
“Sudah pasti nama Bapak Arnoldus Moda saya masukan menjadi caleg, tetapi ingat orang NTT harus memilihnya sekaligus menghantar beliau duduk di lembaga DPRD Merauke, agar ada warna disana. Ingat dari dulu sampai sekarang, belum ada satu-pun warga NTT duduk di lembaga legislatif,” ungkapnya.
“Ya, kalau semua menginginkan Bapak Arnold duduk di DPRD Merauke, kuncinya adalah satu suara. Sekedara informasi saja bahwa untuk menghantar seseorang duduk di lembaga DPRD, minimal mendapatkan 700 suara dan maksimal 1.500. Masa kamu semua tidak bisa mencapai seribuan suara, itu keterlaluan,” katanya.
“Sekali lagi dari lubung hati paling dalam, saya sampaikan kepada para sesepuh serta tujuh tungku bahwa Bapak Arnoldus Moda akan menjadi caleg dari Partai Nasdem untuk dapil II,” jelasnya.
Ditambahkan, pasti banyak akan bersaing menuju Brawijaya, namun Romanus percaya kepada Tuhan Yesus, semua orang NTT pasti satukan hati memenangkan Arnoldus Moda.
Penulis : Frans Kobun
Editor : Frans Kobun