Komitmen Romanus-Muyak: Penerimaan Tenaga Honorer dan Penempatan Pejabat, Wajib Hukumnya Orang Papua Selatan

Laporan Utama3,443 views

Merauke, Suryapapua.com– Dalam setiap kesempatan melakukan kampanye terbatas, Calon Gubernur-Wakil Gubernur Papua Selatan, Romanus Mbaraka-Albert Muyak berkomitmen jika dipilih rakyat pada Pilgub 27 November 2024,  maka penerimaan tenaga honorer maupun penempatan pejabat di lingkungan pemerintah provinsi, wajib hukumnya orang Selatan.

“Silahkan catat dan ingat baik-baik akan komitmen saya bersama Kaka Albert Muyak di  bidang penataan birokrasi di Pemerintah Provinsi Papua Selatan,” ungkap Romanus Mbaraka beberapa hari lalu.

Alasan mendasar penerimaan tenaga honorer maupun penempatan pejabat harus orang Papua Selatan, karena hadirnya provinsi ini tidak lain memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada setiap orang dari Kabupaten Merauke, Boven Digoel, Mappi serta Asmat untuk bekerja di lingkungan Pemprov Papsel.

“Saya tegas mengatakan demikian, karena dari data yang didapatkan, sebanyak 1.000 tenaga honorer di setiap satuan kerja perangkat daerah (SKPD) di lingkungan Pemrov Papua Selatan sekarang, didatangkan dari Jayapura,” tegasnya.

Selain itu, menurut Romanus, pejabat di setiap SKPD yang ada, 70 persen orang dari luar.

“Siapapun pasti kecewa dan kesal termasuk saya bersama Kaka Albert Muyak,” tegasnya.

Mestinya, anak-anak tamatan SMA dari empat kabupaten di Papua Selatan, direkrut atau diterima menjadi tenaga honorer. Bukan seenaknya mendatangkan dari luar daerah.

“Begitu juga pejabat-pejabat. Banyak sekali dari Merauke, Boven Digoel, Mappi serta Asmat yang telah memenuhi syarat kepangkatan untuk menempati posisi di sejumlah SKPD,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Romanus meminta dukungan kepada seluruh masyarakat dari empat kabupaten untuk mencoblos nomor 3. Berbagai program, termasuk memberikan perhatian secara khusus kepada anak-anak maupun pejabat di lingkungan Pemrov Papua Selatan menjadi prioritas utama.

Penulis : Frans Kobun

Editor   : Frans Kobun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *