YOSFAN Optimis Menangkan Pertarungan Pilbup Merauke

Laporan Utama1,054 views

Jakarta, Suryapapua.com- Tidak bermaksud mendahului kehendak Tuhan, namun pasangan Yoseph Bladib Gebze-Fauzun Nihayah (YOSFAN) yang dipastikan siap ‘fait’ atau bertarung dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) untuk pemilihan Bupati-Wakil Bupati Merauke 27 November 2024 mendatang, optimis akan menang.

Hal itu mengacu dari kegiatan sosialisasi yang dilakukan selama ini diberbagai titik. Dimana ‘dibanjiri’ rakyat baik dalam wilayah kota maupun di distrik dan kampung-kampung.

Dalam sesi jumpa pers yang berlangsung di NasDem Tower Jumat (09/08/2024),  Cabup Merauke, Yoseph Gebze didampingi wakilnya, Fauzun Nihayah mengungkapkan, hari ini satu tahapan sudah dilalui dan dinyatakan final setelah menerima B1KWK dari DPP Partai NasDem.

“Ini sekaligus memberikan dukungan kepada kami untuk bertarung dalam pilkada November 2024 mendatang,” ungkapnya.

DPD Partai NasDem Kabupaten Merauke, demikian Yoseph, telah memiliki lima kursi anggota DPRD terpilih dalam Pemilu Pebruari lalu.

Sementara untuk mengusung pasangan calon bupati, menurutnya, harus enam kursi. “Kami sudah aman, karena telah mengantongi B1KWK dari Partai Demokrat dengan satu kursi beberapa waktu lalu,” jelas Mantan Kepala Biro Hukum Setda Provinsi Papua Selatan itu.

Dengan demikian, mereka (pasangan YOSFAN) resmi diusung enam kursi dari dua partai politik guna ikut sebagai kontestan Pilkada Merauke.

Daam kesempatan tersebut, Ypseph membeberkan sejumlah program unggulan yang siap dijalankan dan atau dilaksanakan ketika telah dipilih masyarakat di 176 kampung, 11 kelurahan serta 22 distrik.

“Fokus kami adalah pelayanan public, penguatan sumber daya manusia (SDM),” kata dia.

Selain itu, petanian menjadi priortas pula  karena Merauke telah dicanangkan sebagai lumbung pangan nasional dengan program food estate.

“Jadi pasti kami akan fokus melaksanakan pertanian mendukung program pemerintah pusat sebagai program strategis nasional,” ungkapnya.

Penulis : Frans Kobun

Editor   : Frans Kobun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *