Pasca Sayap Pesawat Serempet Atap Bangunan Bandara Mopah Hingga Rusak Parah, Pilot dan Crew Jalani Tes Urine

Laporan Utama738 views

Merauke, Suryapapua.com– Pasca sayap  pesawat Boeing Lion Air dengan nomor penerbangan  JT 797 menyerempet atap bangunan Bandara Mopah, Merauke, Provinsi Papua Selatan hingga rusak parah, Kamis (26/1/2023) pagi,  tujuh crue pesawat termasuk pilot, menjalani pemeriksaan urine.

Kasat Narkoba Polres Merauke, Ajun Komisaris Polisi (AKP)  Isak O. Runtulalo  membenarkan. “Betul, tujuh crew pesawat menjalani pemeriksaan urine. Dari hasil pemeriksaan, semuanya negatif narkoba,” ujarnya.

Pemeriksaan, lanjut Isak, menggunakan dua alat. Hasil kedua alat itu menunjukkan urine semua crue negatif.

Untuk diketahui, akibat human eror pilot  hingga mengakibatkan kecelakaan dimaksud, 126 penumpang yang hendak terbang ke Jayapura serta daerah lain batal diterbangkan.

Penulis : Yulianus Bwariat

Editor   : Frans Kobun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *