Dosen Unmus Beri Apresiasi Setinggi-Tingginya, PT Dongin Prabhawa Tampil Layani Rakyat di Kampung

TSE GROUP394 views

Merauke, Suryapapua.com– Dosen Senior Hukum Tata Negara Fakultas Hukum Universitas Negeri Musamus (Unmus), Burhanuddin Zein angkat bicara sekaligus memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada PT Dongin Prabhawa, salah satu anak perusahan Tuna Sawa Erma Group yang telah memberikan pelayanan konkret dan nyata kepada masyarakat, utamanya orang asli Papua (OAP) pemilik hak ulayat.

“Saya berterimakasih kepada PT Dongin Prabhawa karena sudah berperan aktif melayani masyarakat di kampung-kampung  dalam bidang kesehatan,” ungkap Burhanuddin kepada Surya Papua Jumat (25/8).

Dikatakan, pemerintah tanpa sektor swasta, tentu tak bisa bergerak  maksimal. Jadi peran serta pihak swasta seperti PT Dongin Prabhawa dalam berkontribusi terhadap masyarakat di daerah ini dengan ikut berdiri di depan, patut diberikan apresiasi.

“Ya, ini langkah strategis dilakukan PT Dongin  Prabhawa yang melakukan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di kampung-kampung sesuai wilayah industri atau perkebunannya,” ungkap dia.

Lebih lanjut Burhanuddin mengatakan,”Saya memahami kalau mungkin  dinas terkait belum bisa menjangkau hingga ke titik-titik terjauh melayani rakyat, karena puskesmas jauh dari pemukiman. Sehingga PT Dongin Prabhawa tampil memberikan suatu solusi atas masalah kesehatan yang sedang dialami rakyat kecil.”

Dari pemberitaan yang diikuti selama ini, demikian Burhanuddin, TSE Group telah banyak berkontribusi memberikan perhatian kepada masyarakat, terutama orang asli Papua seperti di bidang pendidikan, pemberdayaan ekonomi kerakyatan dan lain-lain.

“Pesan saya lagi kepada TSE Group agar terus memberikan pelatihan kepada OAP agar mereka memiliki skil. Sehingga kelak dapat mandiri untuk menghasilkan sesuatu agar bisa meningkatkan ekonomi keluarga,” pintanya.

Ditambahkan, Kabupaten Merauke, Boven Digoel, Mappi serta Asmat adalah daerah berkembang, apalagi telah memiliki daerah otonom baru (DOB) yakni  Provinsi Papua Selatan.

“Jadi suka atau tidak suka, kita harus membuka diri untuk sektor swasta (investor) berkolaborasi bersama pemerintah membangun daerah ini,” pintanya lagi.

Diharapkan kegiatan nyata yang telah dilakukan TSE Group seperti begini, kontinyu dijalankan, khususnya kepada masyarakat pemilik ulayat. Sehingga mereka merasa diberikan perhatian pihak perusahan.

Penulis : Frans Kobun

Editor   : Frans Kobun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *