Merauke, Suryapapua.com– Salah seorang warga di sekitar Yobar, Kelurahan Samkai, Kabupaten Merauke, Provinsi Papua Selatan berinisial I ditemukan tewas terbakar, usai rumahnya dibakar sendiri Selasa (21/3) sekitar pukul 21.00 WIT.
Kejadian tersebut bermula dari cekcok antara korban bersama isterinya di rumah mereka.
Kasi Humas Polres Merauke, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Ahmad Nurung diruang kerjanya Rabu (22/3) menjelaskan, dari cekcok itu, korban mengambil minyak tanah dan menyiram di sekeliling rumah. Lalu memantik korek api. Seketika juga rumah langsung terbakar.
Saat itu, lanjut Nurung, korban masuk kembali ke dalam rumah. Isterinya berusaha menyelamatkan suaminya. Hanya saja kobaran api semakin membesar, sehingga tak berani masuk ke dalam.
Nurung mengakui, saat percecokan, korban dalam keadaan mabuk. “Ya dia gelap mata mengambil minyak tanah dan menyiram di sekeliling, sekaligus membakar rumahnya,” jelasnya.
“Ada kemungkinan juga korban menyiram tubuhnya dengan minyak tanah saat berada dalam rumah, sehingga ikut terbakar,” katanya.
Penulis : Yulianus Bwariat
Editor : Frans Kobun