Umroh Gratis, Program Bupati Merauke, Dinilai Sangat Menyentuh dan Membantu Umat Islam

Pemerintahan510 views

Merauke, Suryapapua.com– Meskipun pelaksanaan program umroh gratis bagi  puluhan jamaah kurang mampu di Kabupaten Merauke, Provinsi Papua Selatan untuk ke Mekah telah berlalu beberapa bulan lalu, namun sampai sekarang masih terekam baik dalam ingatan.

Betapa tidak,  umroh gratis yang merupakan program khusus Romanus Mbaraka, Bupati Merauke tersebut, terus diingat masyarakat di kampung-kampung, salah satunya di Kampung Rawasari, Distrik Kurik.

Atas nama Tokoh Agama Islam juga mewakili masyarakat di Kampung Rawasari saat buka puasa bersama beberapa hari lalu, H. Ikhsan mengungkapkan, program umroh yang dilakukan atas inisiatif Bupati Merauke, Romanus Mbaraka sangat membantu.

Dimana, lanjut H. Ikhsan, umat Islam  kurang mampu, diberangkatkan untuk beribadah di Mekah.

“Olehnya, mewakili umat Islam di Kabupaten Merauke dan lebih khusus di Kampung Rawasari saya mengharapkan agar kedepan, program umroh gratis tidak diberhentikan tetapi terus dilanjutkan,” pintanya.

“Sekali lagi  terimakasih banyak Bapak Romanus Mbaraka yang telah membantu umat Islam tidak mampu untuk diberangkatkan ke Mekah beberapa bulan lalu,” ujarnya.

Penulis : Frans Kobun

Editor  : Frans Kobun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *