Besok, Ketua DPRD Merauke Dilantik

Laporan Utama713 views

Merauke, Suryapapua.com– Bertempat di ruang sidang paripurna  Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)  Merauke Selasa (31/10) pukul 10.00 WIT, berlangsung pelantikan Ketua DPRD  Merauke, Sugiyanto dari Partai NasDem menggantikan Benjamin Latumahina yang telah meninggal dunia beberapa waktu lalu.

Pelantikan dilakukan Ketua Pengadilan Negeri Merauke, Dinar Pakpaham, SH.

Dari surat undangan yang beredar dan didapatkan Surya Papua Senin (30/10), ditandatangani Wakil Ketua I DPRD Merauke, Mar’atus Solikah.

Dalam surat undangan ditulis, rapat paripurna insitimewa DPRD Kabupaten Merauke dalam rangka pengambilan sumpah atau janji Ketua dan Anggota DPRD Merauke sisa masa jabatan periode 2019-2024

Penulis : Frans Kobun

Editor   : Frans Kobun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *