Inilah Isi Deklarasi Masyarakat Adat Anim Ha

Laporan Utama554 views

Merauke, Suryapapua.com– Sejumlah point penting deklarasi oleh Solidaritas  Masyarakat  Wilayah Adat Anim Ha untuk Provinsi Papua Selatan (PPS) dari aksi turun jalan yang diikuti ratusan masyarakat  Kabupaten Merauke, Boven Digoel, Mappi serta Asmat.

Beberapa point itu dibacakan perwakilan Masyarakat Wilayah Adat Anim Ha, Burhanuddin Zein di Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Senin (14/3).

Point yang dibacakan itu diantaranya,  masyarakat Papua wilayah adat Anim Ha mendukung pembentukan daerah otonom baru (DOB) Papua Selatan, DOB Papua Tengah  serta DOB Pegunungan Tengah.

Selain itu, meminta kepada  Presiden RI, Joko Widodo, Gubernur Papua, Lukas Enembe, Majelis Rakyat Papua (MRP) serta Pemerintah Kabupaten Merauke agar segera meresponi aspirasi masyarakat Papua, sekaligus menangani dinamika sosial politik yang berkembang belakangan.

“Kami juga mendorong pemerintah pusat agar tetap konsisten dalam agenda pembahasan dan penetapan daerah otonomi baru di Papua,” pintanya.

Solidaritas masyarakat adat Anim Ha juga mendukung sepenuhnya segala program pemerintah, sehubungan pembentukan DOB  untuk Provinsi Papua Selatan.

Penulis : Yulianus Bwariat

Editor : Frans Kobun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *