Merauke, Suryapapua.com – Polres Merauke menggandeng Komunitas Toyota Kijang Super Comunity Indonesia (KTSCI) Chapter 026 Merauke serta Vitara Escudo Sidekick (VES), membangun dua unit mandi, cuci, kakus (MCK) di Kampung Kaliki, Distrik Malind.
Selain membangun MCK, rombongan yang dipimpin Kasat Binmas Polres Merauke, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Ma’kruf Soeroto, membagi sembako serta masker kepada masyarakat setempat, dalam rangka Ops Zebra Cartenz 2021.
Dari rilis yang diterima Surya Papua Senin (29/11/2021), Kasat menjelaskan, kegiatan bhakti sosial yang dilakukan, sebagai wujud kepedulian Polri bersama komunitas di Merauke terhadap masyarakat.
“Kita memberikan bantuan sekaligus menciptakan obyek wisata baru yang dikelola langsung masyarakat. Nantinya akan dilakukan kemping bersama komunitas ,” ungkapnya.
“Ada beberapa agenda dilaksanakan, selain pemberian sembako kepada warga, juga masker. Itu bertujuan agar meringankan hidup mereka dalam beberapa hari kedepan,” katanya.
Selain itu, jelasnya, dibangun dua unit MCK untuk mereka. Sekaligus mengajak harus hidup sehat dan menciptakan lingkungan yang bersih.
Penulis : Yulianus Bwariat
Editor : Frans Kobun